Sedang mencari rekomendasi foto studio keluarga besar di daerah Jogja dan Semarang? Disini jawabannya!
Mengabadikan momen berharga adalah hal yang penting untuk setiap orang. Terutama momen di hari-hari penting bersama keluarga besar. Seperti momen lebaran, ulangtahun, wisuda, dan lain-lain.
Untuk mengabadikan momen indah tersebut pastinya kamu ingin mendapatkan hasil yang bagus dan berkualitas. Hasil foto yang berkualitas bisa kamu dapatkan dengan menggunakan jasa fotografer.
Oleh karena itu, jangan sampai kamu salah memilih jasa fotografer agar momen berhargamu berkesan. Untuk kamu yang mencari studio foto grup Semarang dan Jogja, bisa kunjungi kami Reflection Photography.
Pentingnya Berfoto Bersama Keluarga Besar
Tentunya terdapat berbagai macam alasan pentingnya foto bersama keluarga besar yang dapat kalian temukan. Contohnya seperti adanya kenangan sampai dengan kesan yang akan di timbulkan.
Nah, agar lebih jelas lagi berikut adalah beberapa alasan kalian harus melakukan foto bersama keluarga besar antara lain:
1. Untuk Dekorasi
Fungsi foto keluarga yang pertama yaitu menjadi dekorasi atau pajangan di rumah. Foto keluarga dapat mendukung sisi estetis dari sebuah ruangan. Namun sebelum itu, kalian harus mempertimbangkan ukuran foto yang sesuai supaya seimbang dengan ukuran ruangan yang ada. Tidak hanya itu, kalian juga dapat memilih desain bingkainya.
2. Simbol Keharmonisan
Foto keluarga merupakan simbol keharmonisan yang akan menjadi energi positif untuk kalian yang melihatnya. Selain itu, foto keluarga pun berfungsi untuk menjaga image keluarga supaya selalu baik di mata orang lain.
3. Sebagai Penyemangat
Ada saatnya kita sebagai manusia merasa semangat, bahagia, sedih, dan juga jenuh. Ditambah lagi apabila peran kalian dalam keluarga yaitu orang tua khususnya ayah yang mencari nafkah. Mungkin sekali kalian akan menghadapi masa-masa jenuh dan ingin keluar dari pekerjaan yang monoton tersebut. Tetapi melalui melihat foto keluarga, kalian bisa kembali bersemangat untuk bekerja lebih rajin lagi.
4. Penyambung Tali Silaturahmi
Foto keluarga tidak hanya terdiri dari anggota keluarga inti saja. Namun, terdapat juga foto keluarga dengan keluarga besar baik dari pihak ayah ataupun dari pihak ibu. Anak-anak balita biasanya belum mengetahui siapa om, tante, pakde, dan budenya. Sehingga kalian dapat menunjukkannya lewat foto keluarga yang terdapat di ruang tamu.
5. Menumbuhkan Rasa Cinta Kasih
Memandang foto keluarga tidak hanya berguna sebagai pelerai konflik dan membangkitkan semangat saja. Namun juga berfungsi untuk menumbuhkan rasa cinta kasih ke pasangan dan anggota keluarga yang lainnya.
Membangkitkan cinta kasih juga dapat berdampak pada meningkatnya keharmonisan rumah tangga. Cinta kasih merupakan dasar untuk membangun fondasi keluarga yang kuat. Sehingga nantinya bisa menjadi keluarga yang kokoh dan langgeng hingga akhir hayat.
Ide Pose Foto Studio Keluarga Besar
Setiap momen yang hadir dalam kehidupan kita begitu berharga dan patut diabadikan. Semua harus dipersiapkan dengan baik dan matang agar terasa istimewa. Mulai dari pemilihan baju, background foto, hingga tema dan pose yang menarik.
Begitu banyak pilihan ide foto yang cocok untuk foto keluarga, mulai dari tema foto etnik, pakaian yang serasi, hingga pilihan tema foto yang simpel. Semua bisa kamu pilih sesuai dengan tema yang kamu inginkan.
Berikut beberapa referensi ide foto keluarga yang pas untuk momen lebaran kamu. Lihat referensinya dibawah ini ya!
Referensi Outfit Yang Kece Untuk Foto Studio Keluarga Besar
Sebelum mengabadikan momen bersama keluarga, pastinya kamu harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan sebaik mungkin. Hal ini jelas agar nantinya tampilan foto keluarga besar terlihat begitu menarik ketika mejeng pada dinding rumah ataupun upload ke sosial media.
Nah berikut ini kami akan coba memberikan beberapa referensi outfit yang sekiranya pas untuk foto bersama keluarga tercinta. Penasaran apa saja outfit yang pas dan cocok buat kamu pakai, yuk simak informasinya berikut.
1. Outfit Nuansa Islami
Referensi outfit yang pertama ini bisa kamu pakai karena masih dalam suasana lebaran. Sehingga keluarga besat alangkah lebih baik ketika menggunakan outfit Islami, seperti misalnya baju koko untuk pria dan baju gamis bagi wanita.
Intinya yang jelas nuansa Islami melekat jelas ketika foto bersama keluarga pada saat momen lebaran seperti ini. Dengan demikian, foto terlihat kece dan pastinya cocok banget buat jadi konten sosial media.
2. Outfit Seragam Kerja Masing-Masing
Kemudian rekomendasi yang kedua kamu bisa coba ajak keluarga dengan menggunakan seragam kerja masing-masing. Bukan bermaksud untuk pamer atau apa, namun lebih mengarah ke bangga dengan pencapaian dari masing-masing anggota keluarga.
Terlebih ketika kamu dan saudara-saudara sudah meraih kesuksesan, tentu ini adalah momen yang pas untuk mengabadikannya bersama orang tua. Suatu keharmonisan yang cukup terasa, terlihat dalam satu frame keluarga besar tercinta.
3. Outfit Sarimbit
Nah untuk yang berikutnya ini, pasti kamu semua sudah sangat familiar karena sering melihat konsep serupa. Ya bener banget, sarimbit adalah outfit yang sering kita jumpai ketika pasangan atau bahkan keluarga besar melakukan foto studio.
Sarimbit tidak hanya batik saja, namun kamu bisa menggunakan motif yang serupa meskipun bentuk bajunya berbeda. Akan terlihat begitu memukau jika satu keluarga menggunakan outfit sarimbit dan konsep terencana dengan maksimal.
Foto Studio Keluarga Besar Paling Rekomendasi di Jogja dan Semarang
Untuk kalian yang sedang mencari jasa fotografer untuk foto keluarga besar area Jogja dan Semarang, kami Reflection Photography hadir untuk memberikan layanan terbaik. Mengapa harus Reflection Photography?
Banyak tersedia jasa fotografer yang menawarkan paket foto yang murah, namun tidak semua menawarkan hasil yang memuaskan. Sehingga kamu harus pandai memilih jasa fotografer untuk mengabadikan momen berhargamu. Pilih jasa fotografer yang profesional dan berpengalaman seperti Reflection Photography yang akan memberikan layanan terbaik dan berkualitas.
Reflection Photography mengutamakan kepuasan pelanggan dalam proses pembuatan foto. Kami menyediakan studio khusus untuk foto keluarga dengan properti yang lengkap dan tempat yang luas sehingga hasil foto kamu akan lebih memuaskan. Sehingga kamu bisa mengajak keluarga besarmu untuk foto bersama dan memeriahkan momen wisudamu di studio foto wisuda Jogja dan Semarang ini. Kamu bisa kontak kamu melalui instagram @reflectionphotography_studio untuk mengetahui informasi lebih lengkap, pricelist, serta katalog untuk referensi foto keluargamu.
Akhir Kata
Nah itulah tadi beberapa informasi menarik yang bisa kami sampaikan untuk kalian semua tentang foto studio keluarga besar. Tak hanya referensi tempat untuk foto studio saja, namun kami memberikan ide menarik terkait pose dan outfit sebagai pendukung.
Nantinya ketika ingin melakukan sesi foto bersama anggota keluarga, bisa coba referensi yang kami berikan tadi. Karena sejatinya ketika pose dan outfit sudah terencana dengan baik, tentu akan terlihat begitu memukau.
Buat kamu yang baru mencari tempat untuk studio foto bersama keluarga besar, pastinya bisa langsung saja datang ke Reflection Photography. Dapatkan beragam layanan dan fasilitas lengkap yang menarik, tanpa perlu khawatir budget mahal.
Di sini kamu bisa mendapatkan pilihan paket yang cukup terjangkau dengan bantuan fotografer profesional untuk mendapatkan hasil foto maksimal. Sehingga momen keseruan bersama keluarga besar pada saat lebaran seperti ini, terasa begitu berkesan dengan foto bersama di Reflection Photography.